Inilah Tempat Wisata Yang Ada di Kota Batu, Jawa Timur

Inilah Tempat Wisata Yang Ada di Kota Batu, Jawa Timur

Batu sebuah kota di Jawa Timur yang terkenal dengan hawanya yang seperti lemari es. Mitosnya nama Batu berasal dari sebuah nama pengikut pangeran Diponegoro yang tidak lain dipanggil dengan panggilan Mbah Tu atau Mbatu. Dari waktu ke waktu jadilah nama kota Batu. Ya, Itulah Batu. Kota yang baru-baru ini (Maret 2014) diketahui telah membuka wahana wisata baru yaitu Museum Angkut. Sebuah museum yang memamerkan koleksi berbagai kendaraan. Tapi, Kota Batu adalah Kota dengan 1001 wisata buatan. Maka jelaslah bahwa wisata kota Batu bukan hanya itu saja. 

Batu-Night-Spectacular

Berikut Ini Jatim sajikan tempat wisata buatan Kota Batu yang harus anda kunjungi di Kota Batu:


1. Jatim Park 1

Sebuah tempat wisata buatan yang mengedepankan rekreasi dan edukasi. Tempat wisata yang berada di 20 kilometer dari kota Malang ini telah dinobatkan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sebagai JUARA 1 kategori wisata buatan pada tahun 2013 lalu. Mengalahkan Ancol dan tempat wisata lainnya. Tidak hanya itu, Jatim Park pun sudah tertanam dalam hati masyarakat Jawa Timur sebagai ikon wisata Jawa Timur hingga saat ini. Terdapat lebih dari 30 wahana yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Bagaimana? belum tertarik ke Batu? jika belum, marilah tengok wisata buatan nomer 2 di Batu.


2. Jatim Park 2 (Batu Secret Zoo)

Dibawah naungan yang sama dengan Jatim Park 1, Jatim Park 2 atau yang sering disebut Batu Secret Zoo mengusung tema berbeda dari Jatim Park 1. di BSZ lebih mengutamakan pada unsur pendidikannya. Batu Secret Zoo terdiri dari Batu Secret Zoo itu sendiri dan Museum Satwa. Pada Batu Secret Zoo, anda dapat melihat berbagai jenis hewan. Baik itu hewan asli Indonesia maupun hewan yang didatangkan dari belahan bumi lainnya. Sedangkan di Museum Satwa kalian dapat mempelajari sejarah dan biologi, karena di museum ini kalian dapat melihat berbagai fosil dinosaurus dan hewan -hewan yang diawetkan. Dengan harga tiket Rp. 65.000 (weekday) atau Rp. 90.000 (weekend) kalian dapat berkeliling Jatim Park 2 sepuasnya. Tapi masih belum puas dengan 2 wisata diatas? Berikut wisata ketiga yang dapat kalian kunjungi!


3. Batu Night Spectacular

Wisata ketiga ini berbeda dengan 2 wisata sebelumnya. BNS merupakan sebuah tempat wisata yang tidak buka pada pagi hari. Karena sesuai dengan namanya BNS memang sangat indah pada malam hari. Dengan hawa yang sejuk khas dari kota Batu anda bisa menikmati indahnya kerlap-kerlip lampu di kawasan Batu Night Spectacular. Di dalam BNS terdapat berbagai sarana rekreasi dan hiburan yang dapat dinikamati. Antara lain adalah Cinema 4D, Circuit Go Kart, Rumah Kaca, Kids Zone, Aero Test, Galery Hantu, Laser Show, dan lain-lain. Jika anda telah buas menikmati wahana, anda pun dapat memesan makanan di Food Court BNS. Jam buka mulai pukul 3 sore hingga tengah malam.

4. Eco Green Park

Bagi anda yang ingin berlibur di kota Batu dengan nuansa alam, anda dapat mengunjungi Eco Green Park. Eco Green Park ini. Berada dalam satu pengembang yaitu Jatim Park, Eco Green Park mengusung tema lingkungan dan ekosistem hijau. Sebagai sarana belajar, Eco Green Park termasuk tempat wisata yang tidak membosankan. Karena Eco Green Park mengemas tempat wisata tersebut dengan apik. Dengan dana sebesar Rp. 30.000 (weekday) atau Rp. 40.000 (weekend) anda dapat mengelilingi tempat wisata yang buka mulai pukul 9 pagi tersebut.

5. Museum Angkut and Movie Star Studio

Museum yang diresmikan pada bulan Maret 2014 mengusung tema kendaraan. Di dalam museum, para pengunjung akan disuguhi dengan koleksi - koleksi kendaraan dari masa ke masa. Tidak hanya melihat-lihat, para pengunjung juga bisa belajar sejarah kendaraan serta berfoto ria di museum ini. Di dalam tempat wisata terdapat beberapa zona, diantaranya ada zona Pecinan, zona Batavia, zona Eropa, zona Hollywood (Amerika) dan zona lainnya. Tentu dengan background yang berciri dari negara-negara yang bersangkutan. Dengan membayar tiket sebesar Rp. 50.000 (weekday) atau Rp. 75.000 (weekend) kalian dapat mengelilingi dunia dalam sehari. Baca lebih lanjut tentang Museum Angkut disini!

Ya, itulah 5 wisata buatan di Kota Batu yang dapat kalian kunjungi jika berlibur ke Batu. Sebenarnya masih banyak wisata buatan kota Batu lain, beberapa diantaranya ada:
6. Kusuma Agrowisata
7. Kusuma Water Park
8. Pemandian Selecta, 
9. Pemandian Songgoriti,
10. Pemandian air panas belerang Cangar,
11. Batu Wonderland Water Park
Dan lain sebagainya.

Tidak heran jika Batu disebut kota wisata bukan?

Jadi, bagaimana menurut anda? Masih kurang puas dengan infonya. Jika iya, lansung saja anda pergi ke kota Batu dan mencoba semua sarana wisata buatan Kota Batu di atas. Dijamin kalian akan melupakan rumitnya dunia. Akhir kata selamat berwisata dan sampai jumpa.
Share on Google Plus

About Unknown

WWW.INIJATIM.COM adalah website yang dibangun untuk didedikasikan dalam memberi info seputar Jawa Timur dan Indonesia. Pihak Ini Jatim akan berusaha sebaik - baiknya dalam menginformasikan berita secara aktual dan sesuai fakta. Partisipasi anda berupa artikel juga akan kami terima. "Berbagi yang baik itu indah, Berbagi yang buruk itu hina"
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Posting Komentar